Informasi Pendaftaran UII – Universitas Islam Indonesia adalah perguruan tinggi swasta pertama di Indonesia yang terletak di Yogyakarta. Pada awalnya bernama Sekolah Tinggi Islam, yang didirikan di Jakarta pada 8 Juli 1945.
UII merupakan perguruan tinggi swasta (PTS) yang diminati oleh calon mahasiswa dari berbagai penjuru daerah. Jika nantinya berkuliah disini, tak perlu kaget jika banyak mahasiswa baru yang berasal dari berbagai macam daerah yang berbeda. Pada awal pendaftaran, sudah banyak calon mahasiswa yang mendaftarkan dirinya di UII loh!
Berikut ini adalah artikel mengenai Informasi Pendaftaran UII 2019/2020, dilengkapi dengan fakultas dan program studi yang ada di UII, pola seleksi, dan tanggal seleksi. Silahkan disimak.
Fakultas dan program studi di Universitas Islam Indonesia adalah sebagai berikut.
Fakultas Ekonomi
FE UII
Tambahan : program studi magister manajemen (S2), program studi magister akuntansi (S2), program studi magister ilmu ekonomi (S2), program studi pendidikan profesi akuntansi, program studi doktoral ilmu ekonomi (S3)
Fakultas Hukum
FH UII
Tambahan : program studi profesi advokat, program studi magister hukum (S2), program studi magister kenotariatan (S2), program studi doktoral hukum (S3)
Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB)
FPSB UII
Tambahan: program studi magister psikologi (S2), program studi magister profesi psikolog (S2).
Fakultas Teknologi Industri
FTI UII
Tambahan : program studi magister teknik industri (S2), program studi magister teknik informatika (S2)
Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP)
FTSP UII
Tambahan : program studi magister teknik sipil (S2), magister arsitektur (S2), program profesi arsitek, doktor teknik sipil (s3).
FMIPA
FMIPA UII
Tambahan: program profesi apoteker
Fakultas Kedokteran
FK UII
Tambahan: Program profesi dokter
FIAI
FIAI UII
Tambahan: Magister Ilmu Agama Islam
– Keterangan:
* disyaratkan tidak buta warna
** disyaratkan tidak buta warna dan lulus SMA IPA maksimal usia 21 tahun.
(+IP) : International Program
Pola Seleksi – Informasi Pendaftaran UII
Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Islam Indonesia (PMB UII) Tahun Akademik 2019/2020 untuk Program Sarjana (S1) dan Diploma III (D3) dilaksanakan melalui empat pillihan pola seleksi, yaitu:
CBT (Computer Based Test)
PBT (Paper Based Test)
PSB (Penelusuran Siswa Berprestasi)
PHA (Penelusuran Hafiz Al-Quran)
Sebelum itu, calon mahasiswa baru diharuskan untuk membuat NIU. Apa itu NIU? NIU adalah Nomor Induk Utama sebagai identitas calon pendaftar untuk semua pola seleksi. Pembuatan NIU dapat dilakukan di laman admisi.uii.ac.id. NIU hanya dibuat sekali saja, jadi kalau ingin mendaftar ulang, hanya membeli formulir saja.
Pembuatan NIU dapat dilakukan dengan mengisi data diri yang disyaratkan di dalam laman admisi.uii.ac.id pada saat awal mendaftar. Selain itu, kamu juga wajib mengunggah hasil scan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK & C1) dan pas foto berwarna terbaru.
Bank yang dapat digunakan untuk membayar pada saat membeli formulir adalah Bank Mandiri, Bank Bukopin, Bank Muamalat, Bank Syariah Mandiri, BPD DIY Syariah di kantor kas UII (berlokasi di Kampus Terpadu UII, Jalan Kaliurang KM 14,5) atau melalui kantor cabang di seluruh Indonesia.
Jalur Seleksi
1. CBT
Pelaksanaan program CBT ini dibagi menjadi beberapa gelombang. Pada program CBT, calon mahasisa baru dapat memilih program studi tunggal maupun ganda. CBT di Kampus Terpadu UII dilaksanakan setiap hari Senin sampai Sabtu pada pukul 08.00 – 14.00 WIB tergantung gelombang.
Sedangkan untuk CBT di Luar Kampus Terpadu UII dilaksanakan dari Januari hingga Juni di sekolah-sekolah yang menjadi mitra.
Jadwal CBT
CBT UII
Untuk biaya pendaftaran, sebagai berikut:
PILIHAN
BIAYA PENDAFTARAN
Sarjana (dua pilihan program studi)
Rp 300.000
Diploma (dua pilihan program studi)
Rp 250.000
Sarjana dan Diploma (masing-masing satu)
Rp 300.000
Sarjana Program Studi Pendidikan Dokter
Rp 400.000
Persyaratan dan Prosedur CBT
Melakukan pendaftaran di admisi.uii.ac.id sampai mendapatkan nomor tagihan.
Melakukan pembayaran biaya pendaftaran di Bank atau di loket dengan menyebutkan nomor tagihan.
Setelah itu, menyerahkan ke petugas perihal syarat-syarat pendaftaran sebagai berikut:
Fotokopi surat tanda pengenal diri yang masih berlaku, yaitu: KTP / Paspor / Kartu Siswa / SIM / Surat Keterangan Siswa dari Kepala Sekolah dengan foto diri yang telah dicap resmi oleh sekolah;
Slip pembayaran CBT yang sudah terbayar;
Pas foto berwarna terbaru ukuran 3 x 4 cm 2 lembar;
Khusus pendaftar di International Program harus melampirkan hasil uji kecakapan berbahasa Inggris yang masih berlaku berupa TOEFL, ITP, IELTS atau CEPT (dari CILACS UII). Skor minimal 450 untuk TOEFL, 454 untuk CEPT dan 4,5 untuk IELTS.
Mengerjakan soal UPCM di Ruang Komputer CBT (Basement Fakultas D3 Ekonomi)
Setelah waktu habis, maka secara otomatis akan muncul hasil yang didapat.
2. PBT
Pola seleksi PBT dibagi menjadi dua, yaitu PBT potensial dan PBT mandiri (khusus program kedokteran)
Jadwal PBT
PBT UII
Untuk biaya pendaftarannya sebagai berikut:
PILIHAN
BIAYA PENDAFTARAN
PBT tanpa pilihan Prodi Pendidikan Dokter
Rp 300.000
PBT dengan pilihan Prodi Pendidikan Dokter
Rp 400.000
Persyaratan dan Prosedur PBT
Melakukan proses pendaftaran secara online apabila belum memiliki NIU di admisi.uii.ac.id sampai mendapatkan nomor tagihan.
Melakukan pembayaran biaya pendaftaran PBT melalui Bank atau loket di kampus terpadu dengan menyertakan nomor tagihan.
Camaba wajib datang di Sekretariat PPMB di Gedung GBPH Prabuningrat (Kantor Rektorat UII) untuk melanjutkan proses pendaftaran :
Menyerahkan syarat-syarat yang diperlukan seperti:
Kartu ujian yang sudah dicetak;
Fotokopi surat tanda pengenal diri yang berlaku;
Bukti slip pembayaran PBT;
Melampirkan hasil uji kecakapan berbahasa Inggris (khusus Pendaftar di International Program);
Melampirkan fotokopi Akte Kelahiran (usia maksimal 21 tahun) dan fotokopi rapot SMA Jurusan IPA (MIA) Semester 2, 3, dan 4 atau 3, 4, dan 5 (Khusus Pendaftar di Program Studi Pendidikan Dokter);
Mengisi surat pernyataan perihal kesanggupan pembayaran sumbangan Catur Dharma dan tidak akan menarik kembali semua dana yang sudah dibayarkan, ditandatangani oleh orang tua/wali (Khusus bagi pemilih Seleksi PBT Mandiri)
Melakukan pengambilan foto;.
Melakukan perekaman sidik jari;
Penempelan foto dan melakukan validasi kartu ujian;
Camaba mengerjakan ujian di tempat yang sudah tertera dalam kartu ujian
Pada jadwal yang telah ditentukan, camaba dapat melihat hasil ujian pada laman admisi.uii.ac.id, jika diterima maka dapat mencetak surat pernyataan diterima.
3. PSB
Pola seleksi PSB terdiri dari empat kategori, yaitu:
PSB Kategori Siswa Berprestasi Bidang Akademik.
PSB Kategori Siswa Berprestasi Bidang Olahraga dan Seni.
PSB Kategori Beasiswa Duafa.
PSB Kategori Prioritas Daerah Tertinggal, Terluar & Terdepan (3T).
Jadwal PSB
PSB UII
Biaya Pendaftaran PSB
PILIHAN
BIAYA PENDAFTARAN
PSB tanpa pilihan Prodi Pendidikan Dokter
Rp 300.000
PSB dengan pilihan Prodi Pendidikan Dokter
Rp 400.000
4. PHA
PHA berlaku untuk camaba yang hafal minimal 10 juz dengan akademik yang tinggi.
Jadwal PHA
PHA UII
–
Itulah artikel mengenai informasi pendaftaran UII 2019/2020 bagi bakal calon mahasiswa baru Universitas Islam Indonesia. Tulisan ini diambil dari laman resmi UII di admisi.uii.ac.id, apabila menemukan kesalahan, harap memberitahu saya melalui kolom komentar dibawah ini.
Semoga artikel tentang Informasi Pendaftaran UII ini dapat bermanfaat dan silahkan bagikan ke kerabat, teman, adik, saudara, atau yang lainnya agar mengetahui informasi ini. Terima kasih.
Seorang Mahasiswa dan Blogger serta part-timer yang ingin membagikan sesuatu hal yang bermanfaat melalui tulisan-tulisan yang dipublish. Kerjasama Bisnis : shxlzn@gmail.com.
Note: Tidak diizinkan untuk menyalin tulisan dan gambar tanpa seizin saya.
kampus idaman dulu.. sekarang sudah di kampus g berbeda.. hehe
wah sekarang dimana nih mas